Minggu, 23 Maret 2014

Yuk coba variasi masker mangga!

 Cuaca panas dan paparan sinar matahari dapat merusak kulit Anda. Untuk menjaga kulit tetap bersinar, Anda dapat melakukan perawatan kulit sederhana dengan masker mangga. Ramuan kecantikan dari mangga ini bisa menyegarkan kembali kulit Anda. Yuk coba variasi masker mangga dari Boldsky.com berikut ini.

1. Bubur mangga: Segarkan kulit Anda dengan mengoleskan bubur mangga pada wajah dan leher. Buah berair ini memberikan efek pendinginan pada kulit yang lelah. Pijat wajah dengan bubur mangga dan biarkan selama 6-10 menit. Bilas dengan air dingin. Anda juga dapat mencuci wajah dengan susu dingin dan selanjutnya dengan air.

2. Mangga dan susu kental: Anda dapat menerapkan campuran masker itu pada wajah secara teratur atau minimal tiga kali dalam seminggu. Haluskan satu mangga dan tambahkan 1 sdm susu kental dan perasan lemon atau jeruk nipis. Aduk rata dan oleskan pasta itu pada wajah dan leher. Anda juga dapat menerapkannya pada lengan dan kulit lainnya. Biarkan selama 15 menit dan bilas dengan air dingin.

3. Mangga dan telur: Haluskan satu mangga untuk membuat pure dan kemudian tambahkan satu putih telur. Kocok hingga benar-benar merata. Kemudian tambahkan 1 sdt madu dan oleskan masker pada wajah dan leher. Biarkan selama 15-20 menit dan bilas dengan air dingin.

4. Oat dan mangga: Ambil 4 sdm pure mangga, 3 sdt bubuk oat, 2 sdt bubuk almond, dan 3-4 sdm whipped cream. Aduk sampai rata dan oleskan masker pada wajah. Biarkan selama 20 menit dan bilas dengan air dingin.

Cobalah variasi masker dari buah mangga ini agar kulit tetap bersinar. Selamat mencoba!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar